Kamis, 18 Maret 2010

Blue Albatross




Member: Rendi Pahlefi as "Scubadiver" (Synthesizers/ Programming/ Sampler)
Genre: Electronica/ Ambient/ Chiptune

Blue Albatross adalah sebuah project dreamscapes dari Rendi. sebuah project instrumental yang mungkin amat mengingatkan dengan anda dengan musik-musik Gameboy dan Nintendo.

Rendi amat menyukai game RPG yang diantaranya adalah seperti Final Fantasy, Suikoden dan Breath of Fire. dia sangat terobsesi dengan musik-musik yang dihasilkan disana
awal terjadinya proyek ini berawal dari dia saat mendengarkan album "Of June" nya Owl City
Rendi kembali meminati genre tersebut setelah ia banyak mendengarkan band-band beraliran Electronica.

Rendi juga sangat terobsesi dengan kendaraan udara dan hal yang sangat berbau langit dan laut
diakuinya selain musik Langit dan Laut adalah inspirasi terbesar namun baginya pula Tuhan lah yang menjadi influence terbesarnya

Rendi seorang diri membuat demo lagu untuk Blue Albatross di Kamar Tidurnya yang di alihkan fungsi sebagai Studio Musiknya. diketahui ia menamakannya "Wizard Cavern Studio"
dari sana demo seperti "I'd Like To Whistle". "Echoes Wave" dan "Welcoming To Summers" dihasilkan. serta pula ia juga telah mengcover soundtrack game dari DivineKids

Rendi menggunakan software Fruityloops, Synth|Maker dan Propellerhead Reason untuk membuat lagu.

sebelumnya Rendi bermain drum untuk sebuah band bernama "Limited Edition" sebagai session player yang memainkan musik Pop Punk. namun kejenuhannya memainkan jenis musik ini memaksanya untuk mencari referensi yang menarik dan unik
dan pilihan rendi jatuh pada genre Electronica dan Ambient.

Blue Albatross memang hanya dikendarai oleh Rendi seorang namun, di set live ia bakal ditemani sejumlah teman sebagai musisi pendukung diantara lain:
-Kevin Pranata as Acoustic Guitar
-Wahyu Ramadhan as Electric Bass

ditanya soal influence nya. selain Owl City rendi mengakui ia banyak mendapat pengaruh dari;
Port Blue, Imogen Heap, Seagull Orchestra, Insect Airport dan Eluvium

sampai saat ini Rendi masih menyicil materi dan juga masih belajar akan menggunakan software
dan mempelajari loops. ia masih menyadari bahwa ia masih amatir, namun ia mencoba untuk membuat musik yang benar-benar ia suka dan ia nyaman untuk memainkannya

Blue Albatross Webpage:

Myspace
PureVolume
Twitter
Buzznet
Facebook
ReverbNation

selain itu disini ada beberapa project yang sedang ia kerjakan selain bersama Blue Albatross

Apollo Spacecraft dan Seacoast Harbour

-The Scubadiver